Jakarta - Baik Android maupun iOS 8 sebenarnya punya kelebihan masing-masing. Namun soal kestabilan, mungkin iOS 8 harus mengakui keunggulan Android Lollipop. Karena OS buatan Google itu dianggap lebih stabil ketimbang iOS 8 yang dibikin Apple.

Hasil tersebut dikemukakan oleh sebuah studi yang dilakukan Crittercism. Menurut penelusurannya Android Lollipop hanya memiliki persentase crash sebesar 2%, sedangkan iOS 8 punya presentase sebesar 2,2%. Memang selisihnya tak banyak, tapi mengingat iOS dulunya dikenal sebagai OS yang stabil, hasil ini pun disebut menjadi tamparan tersendiri bagi Apple.

Bahkan bila dibandingkan dengan iOS 7 pun, OS terbaru Apple itu masih tak lebih baik karena iOS 7 persentase crash-nya cuma 1,9%. Adapun soal ketidakstabilan iOS 8 memang seakan diakui sendiri oleh Apple, yang beberapa waktu lalu merilis update iOS 8 dalam waktu yang sangat berdekatan.

Pun demikian, seperti detikINET kutip dari VR-Zone, Minggu (15/2/2015), Apple disebut tak tinggal diam. Update iOS 8.2 dan iOS 8.3 yang disebut-sebut bakal segera dirilis dalam waktu yang tak lama lagi kabarnya akan menuntaskan persoalan bug di iOS 8 sepenuhnya.

Sementara itu di sisi Android, versi yang paling tidak stabil adalah versi 4.0 Ice Cream Sandwich (ICS) yang memiliki persentase crash 2,6%. Namun sebenarnya angka persentase crash tersebut sama dengan Android 4.4 KitKat yang sebesar 2,6%, hanya saja di Android 4.0 ICS lebih banyak ditemukan aplikasi yang crash dibanding di Android 4.4 KitKat.

Post a Comment

 
Top